KM-HSS Wilayah Malang Kembali Adakan Bakti Sosial di Kabupaten Hulu Sungai Selatan


Organisasi daerah (Orda) KM-HSS wilayah Malang kembali berkesempatan untuk mengadakan acara bakti sosial pada hari Senin, 22 Juli 2019 lalu. Mengadakan bakti sosial merupakan agenda tahunan dari KM-HSS wilayah Malang yang masuk dalam program kerja salah satu bidang atau divisi dalam struktur organisasi KM-HSS wilayah Malang. Acara ini merupakan kali ke empat KM-HSS wilayah Malang mengadakan bakti sosial setelah sebelumnya sudah dilaksanakan pada beberpa sekolah dasar yang berbeda-beda kecamatan, seperti di SDN Tumingki, kecamatan Loksado pada 2015 lalu, SDN Bago Tanggul 3 di Kalumpang pada 2016 lalu dan kini KM-HSS wilayah Malang kembali mengadakan bakti sosial di SDN Pakuan Timur, kecamatan Telaga Langsat, kabupaten Hulu Sungai Selatan, provinsi Kalimantan Selatan.



Kurang lebih sekitar 20 anggota KM-HSS wilayah Malang berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan tersebut. Meski tidak semua anggota bisa mengikuti jalannya acara dikarenakan masih banyaknya anggota yang tidak pulang kampung, Alhamdulillah kegiatan ini dapat terlaksana dengan lancar. Acara dimulai dengan sambutan-sambutan baik dari pihak sekolah maupun dari ketua KM-HSS wilayah Malang, dilanjutkan juga dengan penyerahan cinderamata sebagai simbolis kepada pihak sekolah. Mengusung tema "Bermain dan Belajar Bersama KM-HSS Wilayah Malang", konsep acara lebih banyak terjadinya interaksi antara para siswa dan siswi yang berjumlah dua puluh tujuh orang terhadap para anggota KM-HSS wilayah Malang. Acara diisi dengan membuat kerajinan dari bahan bekas, menonton film pendek anak, pengetahuan tentang moral, lomba dan games seperti memindahkan karet menggunakan sedotan.


Para anggota juga menikmati dalam jalannya acara ini, terlebih banyaknya momen lucu yang terjadi. Najla syafiqa mengatakan ada salah satu momen lucu, seperti lucunya anak-anak kecil yang rebutan tutup botol ketika game sedang berlangsung bahkan sampai menangis. Kebahagiaan tidak ditentukan dari materi, namun dengan dekatnya kita kepada mereka dan memperhatikannya, meski tidak membawa sebuah mainan baru untuk mereka namun hal tersebut juga cukup membuat mereka bahagia dan tertawa lepas. Kita tidak akan bisa rasakan hal tersebut jika kita selalu memikirkan pekerjaan kuliah atau kantor. Tinggalkan semua yang memberatkan di hati dan pikiran, kita hidup setiap hari dan akan mati satu kali. Nikmatilah setiap waktu dan proses yang ada :)

Don't forget to love each other <3

Terima kasih untuk SDN Pakuan Timur, kepala sekolah beserta para guru dan pihak tata usaha.
Sampai berjumpa pada lain kesempatan 
<3

Juli 2019


You Might Also Like

1 comments